Cara menanam cabe rawit di lahan sempit

Cara menanam cabe rawit di lahan sempit,merupakan solusi yang tepat bagi kita semua untuk menekan biaya pengeluaran kita,khususnya belanja dapur.

harga cabe rawit sekarang di pasar beberapa daerah hampir sama yaitu di kisaran 100 rb per kg.luar biasa harga cabe rawit bisa menggalahkan  harga daging ayam di pasaran.untuk harga cabe rawit menembus sampai 100 rb per kg,ini sungguh aneh,dan sudah biasa jawabannya yaitu,para petani cabe rawit gagal panen, karena cuaca ekstrim.begitu saja pemecahannya.

Kini saatnya kita jangan berpangku tangan, diam, melihat  tanpa melakukan apapun,kita bisa cari solusi dengan jalan,menanam atau membudidayakan cabe rawit, penanaman cabe rawit bisa di lakukan dengan berbagai metode antara lain:


1.metode lahan sawah,lahan sawah bisa di lakukan apabila kita punya sawah, kalau tidak punya?kita gunakan dengan metode kedua yaitu?

2.metode melalui pot,bila kita pingin kreaktif atau berhemat lebih baik kita gunakan barang bekas seperti bungkus minyak goreng ukuran 2 liter ,karena plastik bekas bungkus minyak goreng selain kuat juga kita akan mengurangi masalah sampah plastik.

Metode kedua saya rasa cocok dengan kita, atau orang - orang yang tinggal di kota,karena kebanyak mereka tidak punya lahan tanah untuk bercocok tanam.kalau dulu sering kita dengar cara menanam di lahan sempit adalah tanaman sayuran atau sejenis bunga atau yang lainnya.untuk sekarang saya sarankan anda menanam cabe rawit saja

karena cabe rawit merupakan tanaman yang mudah tumbuh,gampang perawatannya dan hampir selalu di butuhkan.betul gak?

Cara menanam cabe rawit di lahan sempit,perluk beberapa pemahaman di antara seperti menanam tanaman biasa pada umumnya,tapi ada beberapa tahapan yang harus kita lakukan yaitu.

1.siapkan biji cabe rawit  yang telah kering.

2.siapakan napan lebar berisi tanah yang subur.

3.siapkan tempat, bungkus minyak goreng atau yang lainnya.

Cara menanam cabe rawit dengan lahan sempit dimulai dengan, setelah biji cabe rawit yang telah kita jemur sampai kering tadi kita taburkan ke atas nampan yang telah kita isi dengan tanah yang gembur dan subur.

Setelah kurang lebih 1 minggu akan tumbuhlah pohon cabe rawit yang kecil-kecil dan banyak.biarkan dulu selama dua minggu,sesudah itu kita ambil satu persatu pohon cabe rawit tadi kita pindahkan ke tempat kantong bekas minyak goreng ukuran 2 liter.yang telah kita siapkan tentunya sudah ada tanahnya ya,

lalu kasihlah pupuk MK yang dilarutkan dengan air siram sekeliling pohon sedikit aja,supaya pohon tidak mati,dan nantinya akan menghasilkan banyak bunga yang akhirnya akan menjadi buah yaitu cabe rawit,

Bayangkan bila kita menanam sampai sepuluh pohon saja berapa cabe rawit yang akan kita hasilkan dengan metode ini,pastinya kebutuhan cabe rawit anda akan terpenuhi,dan anda tidak akan pusing-pusing dengan kenaikan harga cabe rawit,mau berapapun harganya.


Bagaimana apakah anda tertarik dengan cara menanam cabe rawit di lahan sempit ini?atau anda tetap akan pasrah aja dengan harga cabe rawit 100 rb per kg,tanpa anda solusinya,saya serahkan ke anda sekalian.